Stay informed on our news or events!

post

Smkassalaambandung.sch.id - Senin (06/03), ratusan siswa SMK Assalaam Bandung dari berbagai jurusan yaitu TKRO (Teknik Kendaraan Ringan dan Otomotif), TBSM (Teknik dan Bisnis Sepeda Motor), dan RPL (Rekayasa Perangkat Lunak) mengikuti Uji Kompetensi Keahlian (UKK). Ujian ini dilaksanakan sebagai salah satu penentu kelulusan, karena di SMK keahlian itu jadi modal utama.

UKK atau Ujikom ini dilaksanakan selama 3 hari. Persiapan untuk mengahadapi ujikom ini dimulai pada saat siswa-siswi SMK Assalaam memulai pembelajaran di kelas XII (tingkat akhir). Servis berkala, overhoul, kelistrikan body, dan mulok motor menjadi syarat keberhasilan ujikom pada jurusan TKRO. PGM-FI, Engine, Electrical body, dan mulok mobil menjadi syarat keberhasilan ujikom pada jurusan TBSM. Serta untuk jurusan RPL siswa-siswi harus berhasil membuat aplikasi berbasis website atau android juga mulok TKJ (Teknik Komputer dan Jaringan).

Tim penguji (asesor) didatangkan langsung dari beberapa industri yang sudah bekerja sama yaitu dari Daya Adi Cipta Motora dan Ahas Tunas Cemara (TBSM); Toyota (TKRO); serta i-commits dan P Labs (RPL).

Sebelum melaksanakan ujikom, peserta ujian melaksanakan pembiasaan do’a pagi terlebih dahulu, kemudian diberikan arahan oleh guru produktif masing-masing. Peserta ujian melaksanakan ujian secara individu.

Persiapan peserta ujikom yang paling utama yaitu persiapan mental dan banyak berdoa. Mencari materi-materi yang berkaitan dengan materi ujian, mempersiapkan jawaban-jawaban yang mungkin muncul menjadi pertanyaan asesor. Dimatangkan lagi praktiknya agar meminimalisir kendala yang mungkin terjadi. (TBSM)

Peserta RPL mempersiapkan project yang akan dipresentasikan, dari mulai proses sampai hasilnya. Beberapa diantaranya membuat project website resep masakan (Alfian), website informasi lowongan kerja (Nazril), dan yang lainnya. Mereka merasa percaya diri dengan project yang telah mereka buat, selain itu mereka juga mempersiapkan kalimat apa yang akan mereka ucapkan saat presentasi, juga kalimat jawaban yang sekiranya akan ditanyakan oleh penguji.

Selain RPL, persiapan juga dilakukan untuk tes TKJ karena itu bagian muloknya. “Hal yang sulit sih bagian instalasi, kalau perakitan PC dan kabel jaringan sudah sering praktik dan berhasil. Kalau instalasi biasanya sulit di bagian partisi, agak cracky karena  kalau salah partisi bisa berpengaruh ke OS nya.” Ungkap Pahlevi dan tim. 

Persiapan yang dilakukan para peserta ujikom di TKRO hampir sama dengan 2 jurusan lainnya, namun yang berbeda di TKRO yaitu mencari tahu spesifikasi yang diperlukan untuk ujian dari buku dan internet. Beberapa peserta merasa percaya diri pada tes kelistrikan karena saat pra ujikom pun banyak siswa yang berhasil pada kelistrikan. Sedangkan yang menurut mereka sulit itu bagian overhoul dan servis berkala karena harus berpacu dengan waktu.

“Alhamdulillah lega banget bisa selesai hari ini, bisa tidur nyenyak karena selama ini mau tidur pun pasti kepikiran ujikom, bangga banget gitu berhasil melewati perjuangan selama 3 tahun, walaupun tadi pas di dalam ada beberapa kendala, beberapa pertanyaan masih dijawab dengan ragu, tapi masih bisa diatasi. Semoga hasilnya lulus sesuai dengan harapan saya, untuk nilainya sih gak perlu terlalu tinggi takutnya hasilnya tidak sesuai yang penting lulus dulu, nilai mah bonus.” Papar Vivi, Rani, dan Syifa.